Bambang Soetrisno Anggota DPD RI : 4 Pilar Kebangsaan Perkuat Kehidupan Berbangsa Dan Bernegara

April 12, 2021
Senin, 12 April 2021


Sosialisasi empat pilar kebangsaan oleh anggota DPD-RI Bambang Sutrisno di Kota Pekalongan. Foto : D34.

GUGAT news.com. 
PEKALONGAN - Anggota DPD RI / MPR RI Bambang Sutrisno melaksanakan Sosialisasi empat pilar Kebangsaan di Kota Pekalongan, Sabtu (10/4/2021).

"Sosialisasi ini terus dilaksanakan dalam rangka berperan aktif meningkatkan pemahaman berbangsa dan bernegara." Ungkap Bambang Sutrisno, Senator Dapil Jawa Tengah, Disela acara yang digelar di Aula Pemerintah Kota Pekalongan, dengan tetap mempedomani protokol kesehatan.


Dikatakan Bambang, Indonesia terdiri dari berbagai pulau, suku, bahasa, agama dan adat yang berbeda, hingga untuk menyatukan keanekaragaman tersebut perlu pemahaman bersama melalui nilai nilai dalam Empat Pilar Kebangsaan.

Sosialisasi diikuti Pengurus PWRI Se Ex karesidenan Pekalongan dan acara dibuka secara resmi oleh Walikota Pekalongan yang diwakili Kepala Dinas Kesehatan Dr. Slamet Budiyanto.

Dalam sambutan Walikota Pekalongan berharap melalui kegiatan ini dapat menambah wawasan dan kemantapan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.


Meskipun berubah orange Corona masih ada.

"Terlihat bahwa akhir akhir ini aksi terorisme menyeruak di Negara kita yang menunjukkan potensi ancaman bangsa ada baik dari dalam maupun luar negeri. Maka perlu terus di pupuk nilai empat pilar kebangsaan untuk menguatkan jatidiri bangsa," ungkap Slamet. 

Sosialisasi juga menghadirkan Narasumber Ketua PWRI Propinsi Jawa Tengah Drs. H. Hendro Martojo dengan materi Pancasila, Undang Undang Dasar 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI. 


Materi Empat Pilar Kebangsaan perlu disebar luaskan agar masyarakat lebih memahami apalagi peserta merupakan para tokoh yang menjadi panutan sehingga dapat menjadi tauladan dalam kehidupan sehari hari dan dapat menciptakan suasana ketentraman ditengah tengah kehidupan masyarakat,  hidup rukun, aman, nyaman, damai penuh kegotong royongan, yang muaranya menjadikan 
negara yang kuat. 


Hal ini mengingat materi empat pilar kebangsaan ini mengandung nilai nilai luhur dalam membentuk karakter bangsa untuk menciptakan kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara dengan mengutamakan Persatuan dan Kesatuan Bangsa.

"Saya berharap Sosialisasi empat pilar perlu dilaksanakan secara intensive sampai berbagai lapisan masyarakat terutama generasi muda sehingga calon para penerus bangsa memiliki komitmen yang kuat untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia." Ungkap Hendro.


Di akhir acara Walikota HA Afzan Aslan Djunaid, SE berkesempatan hadir dan menyatakan sambutannya yang positif atas sosialisasi empat pilar. Yang sekaligus dilanjutkan menutup acara tersebut.#D34.


            °°°°°°✓081325995968 °°°°°°°

Thanks for reading Bambang Soetrisno Anggota DPD RI : 4 Pilar Kebangsaan Perkuat Kehidupan Berbangsa Dan Bernegara | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

TERKAIT

Show comments

HOT NEWS