Sitihinggil Kidul Keraton Surakarta Hadiningrat Butuh Perhatian

Mei 04, 2024
Sabtu, 04 Mei 2024


 Kebo Bule yang dikandangkan di area halaman Sitihinggil Kidul Keraton Surakarta Hadiningrat, sehingga menjadikan tampak kumuh. Foto: Yani

GUGAT news.com SOLO

Sitihinggil, tanah tinggi yang ada di sebelah selatan Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat ini, jauh berbeda dengan Sitihinggil Lor, yang ada di sebelah Utara keraton. Jauh lebih nyaman suasananya yang tampak bersih berdampingan dengan Sasana Sumewa Pagelaran Keraton dan Alun alun Lor , jauh dari kesan kumuh dan kotor.

Bisa jadi, hal itu lantaran tiada nya kandang Kebo Bule di Alon Alon Lor serta Sitihinggil Lor, sehingga selalu tampak rapi dan bersih. Akan halnya dengan Sitihinggil Kidul, kumuh, kotor dan berbau serta halamannya becek berlumpur untuk dipakai sebagai kubangan Kebo Bule. Pastinya, tidak selayaknya Kebo Bule dikandangkan di Sitihinggil Kidul.

"Semoga saja nantinya begitu revitalisasi Alun alun Kidul selesai, berdampak pula ke Sitihinggil Kidul. Artinya, ada kandang tersendiri di sekitar Alun-alun Kidul dan tidak berada di Sitihinggil. Dengan demikian, Sitihinggil Kidul akan kembali seperti semula. Bersih dan tidak berbau apalagi becek," harap Gusti Pangeran Haryo ( GPH) Puger.

Ditambahkan Gusti Puger, panggilan akrab GPH Puger, salah satu Putra Ndalem Sinuhun Paku Buwono ( PB) XII Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat, semoga saja nantinya bukan hanya dirapikan dan dibersihkan saja Sitihinggil Kidul yang bekas dipakai sebagai kandang Kebo Bule melainkan sedikit dipoles biar tampak kembali menarik dan enak dipandang sesuai dengan Alun alun Kidul.

" Sitihinggil Kidul Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat pastinya butuh perhatian khusus tersendiri agar wibawa keraton kembali bersinar. Boleh saja, termasuk gerbong kereta api peninggalan Sinuhun PB X dibenahi. Dikembalikan kewibawaan dan kesakralannya sebagai heritage bersejarah!" lagi lagi GPH Puger hanya bisa berharap dan sambil tersenyum semoga yang berkompeten peduli. #Yani.


Thanks for reading Sitihinggil Kidul Keraton Surakarta Hadiningrat Butuh Perhatian | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

TERKAIT

Show comments

HOT NEWS