Kali Pepe Land Bagikan Ribuan Paket Daging Kurban

Juni 17, 2024
Senin, 17 Juni 2024


Puspo Wardoyo Owners Ayam Bakar Wongsolo Grup yang juga pemilik Kali Pepe Land. Foto: Yani

GUGAT news.com BOYOLALI 

Suasananya destinasi wisata air Kali Pepe Land yang ada di Gagak Sipat, Ngemplak, Boyolali, pagi ini tampak meriah, Senin (17/6) pagi hingga siang hari, sekitar pukul 11.00 WIB. Tidak kurang dari 2000 pengunjung memenuhi ruang panggung yang biasa dipakai gelaran Akbar. 

Seperti pagi itu, dari mulai selesainya jamaah shalat subuh di sekitar masjid Kali Pepe Land, ribuan jamaah emak emak, bapak bapak, remaja putra Putri sampai anak anak satu persatu mulai memasuki stadion Kali Pepe Land untuk segera menunaikan ibadah shalat Ied 1445 Hijriah. 

Bisa jadi, shalat Ied yang digelar di Kali Pepe Land tidaklah seperti yang lainnya. Selain ribuan jamaah yang hadir, suasananya silaturrahmi dengan owners Ayam Bakar Wongsolo Grup yang sekaligus pemilik destinasi wisata air Kali Pepe Land, Puspo Wardoyo cukup unik, menarik dan pastinya simpatik. Bagaimana tidak menarik sekaligus simpatik?

Selesai dari berjamaah shalat Iedul Adha yang di imami sekaligus dengan khutbah nya Ustadz Nur Azis dari Semarang, ribuan jama'ah tidak langsung pulang, melainkan dipersilakan sarapan gratis dengan menu khas Ayam Bakar Wongsolo Grup. Daging goreng disertai lalapan dan sambal, juga ada sop ceker ayam.

Ustadz Nur Azis dari Semarang. "Kita tak akan mampu menghitung nikmat Allah SWT!". 

Untuk minum nya disediakan dawet dan es dawet, teh es teh, kopi hingga air mineral. Belum cukup sampai di situ, ribuan jamaah yang selesai makan sarapan, bisa langsung antre mengambil jatah daging sapi kurban. Selesai, ternyata belum. Bisa kembali menikmati hidangan yang disediakan Kali Pepe Land sambil menikmati suasana islami dengan sabar menunggu urutan nomor doorprize dipanggil panitia.

Apa yang disampaikan oleh Ustadz Nur Azis, benar menjadikan kenyataan pada pagi hari itu di Kali Pepe Land. "Sungguh betapa banyaknya nikmat Allah SWT yang diberikan kepada kita semua!" Apalagi saat ini, shalat berjamaah Iedul Adha, sarapan makan minum gratis, pulang membawa daging kurban dan mendapatkan doorprize. Alhamdulillah...!"

"Kebiasaan Nabi Ibrahim as yang suka menjamu tamu, bersedekah, berkurban, kali ini telah dilakukan oleh Pak Puspo Wardoyo dengan ribuan tamunya yang datang dari berbagai daerah di Soloraya. Di Kali Pepe Land ini, selain Pak Puspo menjalin silaturahmi dengan staf dan karyawan Wongsolo Grup juga dengan warga masyarakat se Soloraya. Alhamdulillah...berkah," urai Ustadz Nur Azis.

Dalam kesempatan itu, pengusaha kuliner dengan brand Ayam Bakar Wongsolo Grup, Makanku, KQ 5, Soto Lamongan, dan masih banyak sebutan kulineran lainnya itu, mengungkapkan jika hari ini selain acara silaturahmi staf dan karyawan Wongsolo Grup dengan Puspo Wardoyo, juga berbagi dengan warga Kali Pepe Land dan sekitarnya. Dari sarapan pagi, daging sapi kurban dan doorprize. 

" Insyaallah...nanti akan kita gelar setiap tahunnya di Kali Pepe Land. Dari shalat Iedul Fitri, Iedul Adha serta pengajian umum. Bahkan Kali Pepe Land sudah beberapa bulan menggelar berjamaah shalat Jum'at serta Jum'at Berkah di Masjid Al Hijrah. Kami juga melakukan kurban sapi di beberapa cabang Wongsolo Grup," pungkas Puspo Wardoyo. #Yani.


Thanks for reading Kali Pepe Land Bagikan Ribuan Paket Daging Kurban | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

TERKAIT

Show comments

HOT NEWS