Botok Kuliner Alternatif Bagi Penderita Diabetes

September 04, 2024
Rabu, 04 September 2024


 Sayur Botok yang ada di Warung Makan Intan Gentan, Baki, Sukoharjo. Konon kabarnya bisa menyembuhkan sakit gula atau diabetes. Foto : Yani 

GUGAT news.com SUKOHARJO 

Boleh jadi, sekarang ini sepertinya sulit untuk menemukan masakan lauk yang namanya Botok. Pasalnya, masakan tradisional khas Jawa umumnya dan Solo pada khususnya ini sudah mulai langka. Mulai tergusur dengan masakan kekinian yang serba instan serta kurang menyehatkan. " Kami selalu menyediakan Botok, selain menu tradisional lainnya," papar Evina (37) owners Warung Makan Intan Gentan, Baki, Sukoharjo itu.

Warung Makan Intan, lanjut Evina, akan selalu berusaha semaksimal mungkin untuk mempertahankan menu Masja, masakan Jawa di tengah kondisi serba milenia ini. Bagaimanapun juga Masja tetap mempunyai pelanggan tersendiri. Masja bukan hanya saja merupakan jenis makanan khas tradisional Jawa yang dikenal sangat lezat belaka melainkan juga ada filosofi tersendiri sekaligus pengobatan dari berbagai penyakit.

Diantaranya masakan Botok yang cara membuatnya sangat sederhana ini sehingga dikenal sebagai menu masakan rakyat yang juga digemari oleh ningrat, bangsawan kerajaan tempo dulu. Bahkan ada semacam keyakinan, kepercayaan dan sugesti tersendiri akan kondisi kesehatan tubuh jika biasa dan suka mengkonsumsi masakan Botok.

Botok sendiri dibuat dari beragam sayuran dan ikan serta protein. Dari uleg an lombok merah dan hijau lalu dicarup atau diulet dengan parutan kelapa yang sudah dibumbui dengan bawang merah, garam dan sedikit micin atau moto bumbu penyedap serta dikombinasikan dengan daun melinjo serta ikan teri diaduk dengan telur, selesai sudah.

"Dibungkus dengan daun pisang agar semakin menambah nikmatnya adonan Botok, barulah dikukus atau di rebus dengan tungku namun tidak tersentuh air rebusan sekitar 10-15 menit hingga warna daun pisang kehijauan berubah menjadi kecoklatan yang pertanda sudah matang. Insyaallah dengan mengkonsumsi Botok sebagai pengganti karbohidrat ini, bisa menyembuhkan prnyakit gula atau diabetes. Setidaknya kadar gula bisa stabil," terang Evina berteori.

Botok, masih menurut penuturan Evina, bisa menjadikan sebagai pengganti makanan karbohidrat yang dalam hal ini nasi. 1-2 Botok mungkin ditambah dengan 1 perkedel sudah cukup mengenyangkan perut serta sudah memiliki kandungan yang dibutuhkan untuk kesehatan tubuh. Cabe jelas mengandung vitamin C, parutan kelapa yang belum menjadi santan juga cukup menyehatkan perut termasuk daun melinjo. Ikan teri dan adonan telur banyak memiliki zat protein yang dibutuhkan tubuh.

"Kalau saja belum merasa kenyang, bisa ditambahkan sedikit nasi putih atau telur rebus. Yang pasti Botok memiliki kandungan gizi yang dibutuhkan untuk kesehatan tubuh. Sebenarnya bagi penderita diabetes hanya ada satu pantangan saja, yaitu Gula pasir. Lainnya, cukup dikurangi porsinya. Khususnya gula pasir, harus stop total. Karbohidrat sebagai sumber energi, bisa diambil dari sedikit nasi. Garam, gorengan cukup dikurangi saja, bukan dipantang kecuali gula pasir," pungkas Evina tersenyum. # Yani.

 

Thanks for reading Botok Kuliner Alternatif Bagi Penderita Diabetes | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

TERKAIT

Show comments

HOT NEWS