Siapapun Boleh Datang Ke Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat

Oktober 21, 2024
Senin, 21 Oktober 2024


 Komjen Pol Akhmad Luthfi diapit oleh Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Wandansari Koes Moertiyah Putri Ndalem Sinuhun Paku Buwono (PB) XII (batik) dan GKR Timoer Rumbai Putri Ndalem Sinuhun PB XIII Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat (kuning) saat silaturrahmi ke Keraton. Foto; Ist

GUGAT news.com SOLO 

Dikonfirmasi masalah seputaran kunjungan silaturahmi Bacalon Gubernur Jawa Tengah Komjen Pol Akhmad Luthfi yang belum lama ini ke Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat dan bertemu dengan Putri Ndalem Sinuhun Paku Buwono (PB) XII Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Wandansari Koes Moertiyah serta Putri Ndalem Sinuhun PB XIII Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat GKR Timoer Rumbai serta kerabat Ndalem lainnya, beliau Gusti Pangeran Haryo (GPH) Puger, menjawab singkat jika siapapun boleh ke keraton.

"Jangankan pejabat, rakyat pun juga dipersilakan kalau mau datang dan silaturahmi ke Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat untuk bertemu Putra Putri Ndalem Sinuhun PB XII dan Sinuhun PB XIII. Wellcome, sumonggo, silakan saja. Apalagi kalau mau ke Museum Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat, yang penting beli tiket masuk dulu baru melihat lihat koleksi benda kuno dan bersejarah," ujar GPH Puger tersenyum.

Artinya, lanjut Gusti Puger, panggilan akrab GPH Puger, jangankan pejabat yang datang untuk diskusi apa saja, termasuk politik dipersilakan. Rakyat juga sangat diperbolehkan. Termasuk belum lama ini kunjungan Komjen Pol Akhmad Luthfi, Bacalon Gubernur Jawa Tengah, ya diterima baik baik saja. Sumonggo, silakan saja kalau Jenderal Andika Perkasa dan yang lainnya mau berkunjung ke Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat. Boleh juga di Ndalem Kapugeran.

Boleh jadi, bertemu dengan GKR Wandansari Koes Moertiyah atau Gusti Mung serta yang lainnya silakan saja. Mau datang silaturrahmi ke Ndalem Kapugeran, rumah tinggal Gusti Puger juga sangat diperbolehkan. Mau bicara apa saja, sumonggo. Omong budaya sangat oke, spiritual Jawa juga boleh, strategi politik juga diperkenankan. Mau pejabat atau rakyat semuanya diterima dengan baik dan tangan terbuka. Bukan hanya Bacalon Gubernur saja, calon walikota, ya sumonggo. Apalagi pejabat pusat.

Kalau masalah dukungan calon pejabat, masih menurut penuturan Gusti Puger, baik itu dukungan Pilkada Walikota, Gubernur atau lainnya semacam untuk sosialisasi, penggalangan massa apalagi kampanye, memang khususnya untuk yang satu ini, berpolitik, dari Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat tidak memperbolehkannya. Tapi kalau saja untuk dukungan secara pribadi masing masing sumonggo, silakan saja. Itu hak pribadi, keraton tak bisa melarangnya. Kalau hanya datang mohon doa restu, siapapun boleh datang ke keraton.

"Beberapa hari lalu, Komjen Pol Akhmad Luthfi sebagai Bacalon Gubernur Jawa Tengah, datang silaturahmi ke Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat. Bertemu dengan Gusti Mung, Gusti Timoer dan kerabat Ndalem lainnya, Sumonggo, silakan saja kalau Jenderal Andika Perkasa juga mau datang untuk silaturrahmi ke keraton. Apalagi ke ndalem Kapugeran, langsung pintu saya yang akan membukakan sendiri dan mempersilakan masuk ketemu saya, sumonggo," pungkas GPH Puger sambil tersenyum. # Yani.

Thanks for reading Siapapun Boleh Datang Ke Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat | Tags:

Latest
Previous Article
Next Post »

TERKAIT

Show comments

HOT NEWS